Jika ditanya berapa standar ukuran meja sekolah SD yang paling tepat untuk siswa, maka jawabannya adalah relatif. Tidak ada ukuran baku untuk panjang dan lebar meja sekolah siswa. Yang terpenting, ukuran mejanya tidak terlalu besar atau terlalu kecil untuk dipakai siswa.
Bagi Anda yang mencari meja sekolah dengan ukuran yang paling pas, hanya di tempat kami solusinya. Kami menyediakan berbagai macam ukuran meja dengan bahan besi berkualitas.
Secara umum, ada dua jenis ukuran meja sekolah SD yang kami sediakan. Yaitu, meja kursi single dan meja kursi double. Keduanya memiliki kelebihan dan kegunaan tersendiri. Berikut ini adalah spesifikasinya.
Meja kursi single didesain untuk digunakan oleh satu orang siswa. Satu set meja kursi ini terdiri dari satu buah meja dan satu buah kursi. Ukuran panjang mejanya adalah sekitar 55 – 60 cm, sedangkan ukuran lebarnya adalah 50 cm.
Meja kursi single sangat cocok digunakan di ruang kelas modern karena mudah pengaturannya. Dimensi meja kursi tidak terlalu lebar jadi sangat direkomendasikan untuk ruang kelas yang sempit.
Meja kursi set single adalah furnitur yang fleksible dan cocok untuk ruang kelas minimalis
Berikut ini adalah beberapa contoh meja kursi single yang kami sediakan yaitu :
Sesuai namanya, meja kursi ini diperuntukkan dua orang siswa secara bersamaan. Terdiri dari satu buah meja panjang berukuran 110 – 120 cm, dengan lebar 50 cm. Meja kursi double biasanya digunakan di ruang kelas yang lebar dan luas.
Ini adalah contoh meja kursi double yang tersedia di tempat kami, yaitu :
Dalam memilih ukuran meja sekolah SD, Anda juga wajib mempertimbangkan luas ruangan. Pastikan masih tersedia sisa ruang untuk tempat bergerak guru dan siswa. Oleh sebab itu, kami merekomendasikan meja kursi single karena lebih hemat ruang.